Home » Zlatan Ibrahimovic Dinilai Pemimpin Sejati AC Milan
Liga Italia

Zlatan Ibrahimovic Dinilai Pemimpin Sejati AC Milan

Zlatan Ibrahimovic
Zlatan Ibrahimovic
aoncash-banner-aonindo

Pemain AC Milan, Ante Rebic menyanjung pengaruh besar Zlatan Ibrahimovic bagi Rossoneri dan tak ragu menyebutnya sebagai pemimpin yang hebat.

Aoncash – Zlatan Ibrahimovic kembali ke AC Milan disaat usianya kini sudah menginjak 38 tahun. Dia memang sudah tak selincah dan sehebat disaat pertama kali dia bergabung dengan Rossoneri.

Namun, sang penyerang veteran masih mampu memberikan dampak yang luar biasa bagi AC Milan. Dia masih bisa menciptakan beberapa gol di atas lapangan meskipun dirinya sudah tidak lincah lagi.

Lebih luar biasanya lagi adalah dirinya mampu membimbing dan mendorong para pemain muda untuk memberikan peforma maksimal.

Hasilnya, AC Milan pun tampil sangat hebat setelah kompetisi dimulai kembali akibat pandemi virus corona dan berhasil meraih satu tiket untuk bermain di kompetisi Eropa musim 2020/2021.

Ante Rebic pun melontarkan kekagumannya pada Zlatan Ibrahimovic. Dia menyebut skuad AC Milan yang saat ini tidak butuh pemimpin lainnya lagi karena sudah ada pemain asal Swedia tersebut.

“Zlatan adalah pemain hebat. Kehadirannya membawa angin segar bagi klub dan membawa pengaruh besar bagi semua orang,” ucap Ante Rebic kepada Aonindo.

“Selalu menyenangkan bermain dengannya. Tapi sekarang saya hanya fokus pada pekerjaaan saya sendiri dan memainkan peran saya dengan baik,” lanjutnya.

“Kami memiliki satu pemain di bench yaitu pelatih dan satu lagi di lapangan yaitu Zlatan Ibrahimovic. Jadi tidak perlu yang lain lagi,” sambungnya.

Ante Rebic pernah mengalami masa-masa sulit bersama AC Milan. Namun, pelatih Stefano Pioli memberikannya kepercayaan untuk bermain.

Sang penyerang pun membayar kepercayaaan yang diberikan pelatih. Dia tampil bagus di paruh kedua kompetisi Serie A Italia.

“Itu sangat penting. Tapi saya selalu bekerja dengan baik dan pelatih melihat bahwa saya pantas mendapatkan kesempatan tersebut,” ujar Ante Rebic.

“Ketika saya mendapat kesempatan, saya akan memanfaatkannya dengan memberikan penampilan terbaik,” tutupnya.

Ante Rebic bermain sebanyak 30 kali bagi AC Milan sejauh ini dengan mencetak 12 gol. Sementara itu, Zlatan Ibrahimovic tampil sebanyak 20 kali dengan membukukan 11 gol.

aoncash-banner-aonindo