Home » Cedera Betis, Marouane Fellaini Akan Absen 3-4 Minggu
Berita Bola Liga Inggris

Cedera Betis, Marouane Fellaini Akan Absen 3-4 Minggu

Cedera Betis, Marouane Fellaini Akan Absen 3-4 Minggu
aoncash-banner-aonindo

Gelandang Manchester United, Marouane Fellaini, akan absen selama tiga atau empat minggu usai mengalami cedera betis.

AonNews – Manajer sementara Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer telah mengonfirmasi kalau Marouane Fellaini akan absen “setidaknya tiga atau empat minggu” karena cedera betis.

Marouane Fellaini baru tampil sekali sebagai pemain pengganti sejak Solskjaer menggantikan Jose Mourinho di Old Trafford, dan pemain internasional Belgia itu sekarang akan absen hingga Februari setelah mengalami cedera dalam latihan.

“Dia mungkin akan absen setidaknya tiga atau empat minggu,” kata Solskjaer.

“Dia punya masalah betis.

“Itu menyedihkan karena ada faktor-X di pemain yang berbeda dan kita semua tahu faktor-X Fellaini.

“Dia akan bekerja keras untuk kembali untuk semua pertandingan besar yang akan datang.”

Solskjaer mengatakan Scott McTominay kemungkinan akan tinggal di Old Trafford selama sisa musim ini, setelah ia dirumorkan akan dipinjamkan.

Solskjaer berkata: “Scott bekerja keras, dia adalah anak muda yang saya percayai. Kami sedang mengerjakan kontraknya.

Selanjutnya Manchester United menjamu Brighton di Liga Premier pada hari Sabtu (19/1) dan Solskjaer mengatakan Alexis Sanchez bisa tampil setelah pulih dari masalah hamstring. (AON/R)

aoncash-banner-aonindo